REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Setiap tahunnya, masyarakat dunia memperingati Hari Bumi pada 22 April. Pemaknaannya bisa berbeda bagi setiap orang. Begitu pula aktris sekaligus penyanyi Sheila Dara Aisha yang punya definisi versinya sendiri. “Buat aku Hari Bumi bukan cuma merayakan keberadaan Bumi, tapi jadi pengingat untuk terus menjaga Bumi. Kalau bukan kita, siapa lagi yang pegang kendali melindungi Bumi,” kata Sheila pada konferensi pers virtual, Selasa (19/4/2022). Pemeran film Nanti Kita Cerita tentang Hari Ini itu menyadari kondisi alam sudah mulai berubah dan memburuk akibat ulah manusia. Karena itu, manusia harus segera memulai berbagai tindakan nyata untuk pelestarian Bumi. Salah satu cara yang dilakoni Sheila adalah berkolaborasi dalam produksi lagu “Dengar Alam Bernyanyi”. Tembang tersebut diciptakan oleh trio produser Laleilmanino serta melibatkan grup musik HIVI! dan aktor Chicco Jerikho.
Sumber: www.rctiplus.com