Jakarta, Insertlive – Kenaikan suhu bumi mengakibatkan berbagai perubahan pada alam dan kehidupan manusia, seperti mencairnya es kutub hingga cuaca ekstrem.
Perubahan iklim menjadi salah satu topik yang paling banyak dibicarakan dalam beberapa tahun terakhir ini.
Nino RAN, Arya Aditya Ramadhya dan Ilman Ibrahim Maliq & D’Essentials merasa resah dengan kondisi tersebut.
Trio Laleilmanino ini makin tersadar, kalau manusia tidak mulai beraksi sejak sekarang, kita sendirilah yang akan merasakan dampak buruknya.
Berangkat dari keresahan itu, mereka terinspirasi untuk menciptakan Dengar Alam Bernyanyi sekaligus untuk menyambut Hari Bumi Sedunia yang jatuh pada 22 April.
Laleilmanino menggandeng tiga kolaborator yaitu Chicco Jerikho, HIVI!, dan Sheila Dara.
Menariknya lagu Dengar Alam Bernyanyi diciptakan langsung di tengah hutan, di luar studio, dengan cara ‘berbincang’ langsung dengan hutan.
Chicco yang sebenarnya bukan penyanyi, menyambut ajakan berkolaborasi ini karena lagu tersebut menyampaikan isu yang penting. Senada dengan Chicco, anggota HIVI! juga mendukung pembuatan lagu ini.
“Saya harus mengimbangi para musisi yang suaranya sudah tidak perlu diragukan lagi. Tapi, saya memberanikan diri, karena saya percaya arahan Laleilmanino akan membimbing saya on the right track,” ucap Chicco.
Sementara itu Sheila Dara menyukai salah satu lirik yang meminta kita untuk lebih memperhatikan alam dan mengurangi pemakaian ponsel.
“Karena, sering sekali terjadi, walaupun sedang berada di alam, kita tetap sibuk dengan gadget. Rekam sana-sini sampai lupa menikmati yang ada di depan mata,” ucapnya.
(agn/fik)
Sumber: www.insertlive.com